GuidePedia

Masih ingat dengan hadis Nabi Muhammad saw yang diriwayatkan oleh Bukhari, Muslim, dan abu Dawud yang berbunyi, "Barang siapa ingin dilapangkan rezekinya dan dipanjangkan umurnya hendaklah menjalin silaturahim."? Ya, hadis tersebut mengingatkan kita tentang salah satu manfaat menjalin silaturahim, yakni dimudahkan rezeki dan dipanjangkan usianya.

Ahad (7/4), Dompet Peduli Ummat (DPU) Daarut Tauhiid menggelar kegiatan pertemuan Kordinator Donatur yang bertempat di Aula Gedung Pemberdayaan Ummat DPU Daarut Tauhiid. Kegiatan ini dihadiri sekitar 60 orang tersebut diselenggarakan setiap tiga bulan sekali.

"Mudah-mudahan pertemuan ini menjadi silaturahim, menambah ilmu dan sarana koordinasi kita antara DPU Daarut Tauhiid dengan bapak dan ibu sebagai koordinatur donatur," ujar Cucu Hidayat selaku Manager Sekretariat Lembaga dalam sambutannya.

Kegiatan yang bertajuk ‘Sinergi Dalam Kebaikan" tersebut merupakan suatu upaya mempererat tali silaturahim antara DPU Daarut Tauhiid dengan koordinator donatur. Para koordinator donatur adalah mitra dari DPU Daarut Tauhiid yang secara suka rela menjalankan fungsi mengajak masyarakat untuk menjadi donatur. Mereka menghimpun dana zakat, infak dan sedekah (ZIS) yang kemudian disalurkan ke DPU Daarut Tauhiid.

Acara tidak hanya berupa ramah tamah, namun juga berisi beberapa informasi penting mengenai DPU Daarut Tauhiid. Seperti presentasi program-program yang telah dan akan dijalankan sepanjang tahun ini, laporan mengenai bukti zakat yang telah mereka titipkan, tausiyah oleh Ninih Muthmainah (Teh Ninih), dan pelatihan motivasi oleh Ustaz Amri. Acara kemudian ditutup dengan foto bersama. (Setiadi/2013)
 
Top